Minggu, 24 Maret 2013

Yamaha Tidak Ingin X-Ride Bernasib Seperti Fino



Produsen motor Yamaha berniat memasarkan skutik crossover terbaru mereka, Yamaha X-Ride dalam beberapa hari ke depan. Yamaha mengakui mereka tidak ingin ketinggalan seperti halnya ketika disalip Honda di segmen skutik retro.

Seperti diketahui, Yamaha di Thailand lebih dahulu melahirkan Fino yang kemudian diikuti oleh Honda dengan melahirkan Scoopy.

Namun untuk di Indonesia, Honda mendahului Yamaha dengan melahirkan Scoopy terlebih dahulu. Hasilnya, nama Fino di Indonesia tidaklah terangkat. 

Nah, ketika skutik crossover lahir di Thailand dimana Honda diwakili oleh Zoomer-X dan Yamaha diwakili oleh TTX alias X-Ride, Yamaha tidak ingin kembali dilangkahi oleh Honda.

"Yamaha ingin melahirkan TTX terlebih dahulu, jangan seperti Fino yang telat," ujar Marketing Director Executive PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Yutaka Terada. 

Dia lalu menjelaskan kalau pasar skutik crossover sesungguhnya sangatlah potensial. Paling rendah, hingga akhir tahun segmen ini mampu menyerap 30.000 motor, dengan potensi yang masih bisa digenjot lagi hingga 80.000 motor hingga akhir tahun nanti.

"Pasar TTX akan besar karena ini adalah segmen baru. Jadi edukasi harus diperkuat dan marketing harus bekerja," lugasnya.

Motor ini sendiri menurut rencana akan resmi diluncurkan di Yogyakarta pada 27 Maret 2013 mendatang yang harganya kemungkinan akan ditempatkan diantara Mio dan Xeon.

Skutik sendiri merupakan crossover yang bisa hidup di dua alam karena bisa dibawa di perkotaan dan ber-offroad ringan ini mengambil platform dan basis mesin dari Yamaha Mio J.

Seperti diketahui, Mio J saat ini menggendong mesin injeksi khas Yamaha dengan teknologi Yamaha Racing Technology yaitu YM-JET FI, DiAsil Cylinder dan Forged Piston untuk kinerja mesin yang optimal dalam penggunaan sehari-hari yang membuat akselerasi lebih cepat dan konsumsi bahan bakar lebih irit.

Mesinnya tersebut menggunakan tipe mesin 4-langkah, 2 valve, SOHC, berpendingin kipas dan berkapasitas 115 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 7,75 PS di putaran 8.500 rpm dengan torsi puncak mencapai 8,5 Nm di 5.000 rpm.

0 komentar:

Posting Komentar