Rabu, 10 April 2013

V-Ixion Masih Terlalu Kuat untuk Honda CB150R StreetFire



Jakarta - Kehadiran Honda CB150R StreetFire ke Indonesia ternyata belum mampu menggoyahkan kedudukan Yamaha V-Ixion sebagai motor sport terlaris di Indonesia.

Bila melihat dari data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI) yang detikOto dapatkan, Yamaha V-Ixion tampak masih kuat. Selama tiga bulan pertama 2013 dari Januari sampai Maret total sudah 1.970.823 motor yang terjual di Indonesia. 

Model motor skutik di tiga bulan pertama barhasil terjual sebanyak 1.232.503 motor atau 62,54 persen. Sementara motor model cub atau bebek terjual 487.173 motor atau 24,72 persen.

Nah, untuk pasar motor sport, sejak Januari sampai Maret telah ada 251.147 motor yang terjual atau 12,74 persen dengan V-Ixion sebagai jawaranya.

Dari hasil itu, V-Ixion yang masih dijual dalam dua model --model lama dan model baru-- secara total terjual 110.403 unit.

Bila dirinci, maka V-Ixion model lawas telah laku hingga 31.108 unit, sementara New V-Ixion laku 79.295 unit. Jadi, bisa dibilang Honda CB150R StreetFire dikerubuti oleh dua V-Ixion ini.

Sebab, Honda CB150R StreetFire selama tiga bulan pertama 2013 ini telah berhasil terjual sebanyak 38.050 unit. Nah, bisa dibilang, pertarungan sebenarnya antara V-Ixion dan CB150R StreetFire belumlah dimulai.

Pertarungan sebenarnya bisa dibilang baru dimulai ketika V-Ixion model lawas sudah benar-benar discontinue digantikan hanya dengan New V-Ixion.

0 komentar:

Posting Komentar